Universitas Nusa Putra dan UKMK GANAS Kompak Raih Penghargaan Hari AIDS Sedunia 2022

SAAC – Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Kabupaten Sukabumi gelar peringatan hari Aids sedunia tingkat Kabupaten Sukabumi pada 1 Desember 2022 bertempat di Hotel Grand Inna Samudera Beach Hotel Palabuhanratu. Kegiatan ini mengmabil tema “Satukan Langkah Cegah HIV, Semua Setara Akhiri AIDS”. Melalui Asisten Daerah (ASDA), pemerintah berkomitmen akhiri endemi HIV yang ditargetkan pada tahun 2030 mendatang, sebagai bentuk dari komitmen tersebut, upaya penanggulangan HIV-AIDS dengan menempuh target indikator 95% estimasi Orang Dengan HIV (ODHIV) diketahui status HIV-nya, 95% ODHIV diobati dan 95% ODHIV yang diobati mengalami supresi virus.

Pada kegiatan tersebut juga diadakan penganugerahan penghargaan kepada unsur Instansi, Lembaga, Organisasi, Perusahaan dan Relawan yang telah berkontribusi terhadap penanggulangan HIV AIDS di Kabupaten Sukabumi.

Melalui Wakil Rektor III Universitas Nusa Putra Bapak Muhamad Muslih, ST., M.Kom, Universitas Nusa Putra Terima Penghargaan sebagai satu-satunya penerima penghargaan Kategori Akademisi. Paiagam Penghargaan diserahkan langsung oleh ASDA Kabupaten Sukabumi Bapak Ade Setiawan.

Selain itu, UKMK Gerakan Anti Narkoba dan HIV/AIDS juga raih penghargaan yang sama pada kategori Relawan. Paiagam penghargaan diterima oleh Ketua UKMK GANAS Aulia Ramadani dan Muhammad Viga Prayoga Samsudin.